Manfaat buah naga - Anda tentunya sudah tidak asing lagi dengan buah naga. Buah Naga (Hylocereus) berasal
dari Amerika Tengah dan Amerika Selatan, namun kini sudah banyak
dibudidayakan di Asia, termasuk Indonesia. Buah ini hidup di daerah yang
beriklim tropis atau subtropis dan bertanah kering. Jika dilihat dari
bentuknya, buah ini cukup terlihat aneh karena bentuknya bulat bersisik
meruncing dan kulitnya berwarna kemerahan.
Rasa dari buah naga tidak begitu manis dan tidak
hambar, jika dipotong menjadi dua bagian akan terlihat dagingnya yang
berwarna putih (ada juga yang berwarna merah) dan berbintik. Namun dari
segala keunikannya tersebut, kita juga bisa mendapatkan manfaat buah naga untuk kesehatan tubuh. Seperti pada buah lainnya,
manfaat buah naga bagi kesehatan tubuh juga tidak kalah banyak, beberapa diantaranya adalah :
Sumber antioksidan
Antioksidan ini dapat melindungi diri dari radikal bebas dan kanker.
Selain itu, dapat digunakan untuk menetralkan racun dan berbagai logam
berat yang ada dalam tubuh.
Sumber vitamin
Seperti buah pada umumnya yang memiliki kandungan vitamin, buah naga memiliki kandungan vitamin berikut:
- Vitamin C pada buah ini dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh dan mampu menyembuhkan luka memar.
- Vitamin B1 dan B2 yang dapat membantu menambah nafsu makan dan membantu metabolisme dalam tubuh.
- Vitamin B3 dapat menurunkan tekanan darah tinggi dan menyembuhkan penyakit asm
Tidak ada komentar:
Posting Komentar